-->
Toyota Uji Coba All New C-HR, Simak Selengkapnya!

Toyota Uji Coba All New C-HR, Simak Selengkapnya!

Toyota All New

Toyota All New C-HR menjadi ikon baru di kelas SUV, ini terlihat dari banyaknya minat para pengunjung di gelaran IIMS 2018 lalu yang ingin melihat C-HR dari dekat. Total SPK sampai saat ini sudah mencapai 126 unit dalam waku tidak sampai 1 bukan sejak diluncurkan.

Melihat desain eksteriornya, C-HR terlihat lebih dinamis, mewah, dan juga modern. Desain lampu utama dan lampu belakang yang mewah terlihat menyatu dengan garis desain bodinya. Tambahan rear roof spoiler juga memperkuat kesan sporty di C-HR.

Masuk ke interiornya, jok model semi bucket yang sporty berpadu dengan desain dasbor yang mewah dan elegan. Pada permukaan dashboard paling atas mengaplikasi bahan soft touch dengan tambahan stitching yang mewah.

Lalu fascia tengah yang 'driver oriented' juga mudah dijangkau, mulai dari pengoperasian panel AC sampai ke headunit mudah dioperasikan.
Duduk di jok belakang juga ternyata tidak usah khawatir akan merasa sempit. Bahkan jika Anda memiliki tinggi badan 180 cm masih bisa duduk dengan nyaman di jok belakang. Untuk akomodasi bagasi juga terbilang luas jika Anda banyak barang bawaan.

Performa mesin C-HR yang berkapasitas 1.798 cc 4 silinder VVT-i, diklaim mampu menghasilkan power mesin hingga 141 dk dan torsi 174 Nm yang disalurkan melalui transmisi CVT ke roda depan (FWD). Power mesin memang tidak terlalu besar, tapi power band mesin sudah mulai terasa di putaran rendah sampai menengah.

Ingin merasakan performa yang beda dari mesin ini? Coba pindahkan Drive Mode ke mode Sporty. Lalu pijak pedal gas lebih dalam dan rasakan power mesin yang lebih besar dan lihat jarum RPM bisa menyentuh hingga 6.000 RPM! Bahkan para jurnalis pun terkagum-kagum dengan performa mesin di mode Sporty ini.

Walaupun menggunakan transmisi otomatis CVT yang minim hentakan saat melakukan kick down, Toyota menyiasatinya dengan memberikan efek shifting saat putaran mesin mendekati redline. Jadi Anda seperti merasakan hentakan pada transmisi otomatis biasa. Selain itu meski fitur Paddle Shift absen di C-HR, Anda tetap bisa memainkan tuas transmisi ke mode Manual. Anda bisa menyesuaikan dengan gaya mengemudi Anda, yang pasti akan membuat Anda merasakan C-HR ini sebagai SUV yang Fun To Drive.

Beralih ke suspensi, pada saat memasuki jalan yang bergelombang ayunan suspensi masih
dirasa nyaman, tidak terasa keras seperti SUV lainnya. Namun pada saat melakukan manuver suspensi C-HR ini juga terasa lebih stabil, bahkan saat melakukan manuver yang agak ekstrim sekalipun hampir tidak terasa gejala bodyroll berlebih. Ini berkat peran chassis TNGA (Toyota New Global Architecture) yang lebih rigid 30% sampai 65% dari mobil-mobil Toyota sebelumnya.

Penasaran ingin mencobanya? Langsung saja datang ke dealer-dealer Toyota terdekat dari rumah atau kantor Anda, dan silahkan merasakan sensasi yang beda dari Toyota All New C-HR yang ikonik ini!

0 Response to "Toyota Uji Coba All New C-HR, Simak Selengkapnya!"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel